Program Studi S1 Terapan Teknologi Perbenihan Luluskan 20 Mahasiswa pada Wisuda Periode Mei 2022

PS-TEKBEN. (Sabtu, 14 Mei 2022). Program Studi Teknologi Perbenihan telah luluskan 20 mahasiswa pada wisuda periode ke-43 bertepatan dengan rangkaian kegiatan dies natalis yang ke-38 Politeknik Negeri Lampung. Kegiatan dimulai pada pukul 08.00 WIB di Gedung Serba Guna (GSG) Politeknik Negeri Lampung. Sidang terbuka senat wisuda dihadiri oleh Direktur Dr. Ir. Sarono, M.Si. beserta jajarannya, beberapa dosen dan orang tua/perwakilan wisudawan.
Pada sidang tahun ini terdapat 234 wisudawan yang dimana sebanyak 20 wisudawan berasal dari Program Studi Teknologi Perbenihan. Program Studi Teknologi Perbenihan memberikan ucapan Selamat kepada (Deni Haposan Sihombing, S.Tr.P), (Alfarrizy Ajie Fadhillah, S.Tr.P), (Husni Mubarok, S.Tr.P), (Jaka Lesmana, S.Tr.P), (M.Amirul Ikhsan, S.Tr.P), (Nando Satria, S.Tr.P), (Micho Sandeka, S.Tr.P), (Sahril Wahyudin, S.Tr.P), (Agil Wicaksono, S.Tr.P), (Rofi Nurhalim, S.Tr.P), ( Nurul Hasanah, S.Tr.P), (Kenia Alwinda, S.Tr.P), (Fetri Pristi Prasinta, S.Tr.P), (Afrida Aruma Ningrum, S.Tr.P), (Tri Yulita Dewi, S.Tr.P), (Siti Hajar, S.Tr.P), (Alfiyanti Khusna, S.Tr.P), (Ketut Widiyawati, S.Tr.P), (Rizky Anugrah Wijayanti, S.Tr.P), dan (Elvin Sulistyorini, S.Tr.P).
Pada saat menjadi mahasiswa mereka tidak hanya mementingkan kuliah semata. Mereka menyadari bahwa Soft skill didapat ketika aktif dalam berorganisasi. Masing-masing dari mereka aktif dalam kegiatan kemahasiswaan di Himpunan Mahasiswa Teknologi Perbenihan (Himaben). Saudara Agil Wicaksono dan Sahril Wahyudin aktif mengikuti cabang olahraga taekwondo dan masuk dalam kategori juara. Saudari Afrida Arum berserta tim mendapat kategori juara 3 pada lomba Inovasi teknologi Tanaman hortikultura yang diselenggarakan oleh PT East West Seed Indonesia, Saudara Rofi Nurhalim aktif di UKM Albana dan merupakan aktivis masjid di Polinela, serta Saudara Deni Haposan Sihombing, Jaka Lesmana dan Nurul Hasanah yang turut aktif membangun Seed Teaching Farm (STEFA) PS Teknologi Perbenihan. Semoga prestasi ini mampu meningkatkan motivasi mahasiswa Teknologi Perbenihan lainnya.
Selamat atas prestasi yang diraih dan semoga menginspirasi mahasiswa lainnya.
(admin:Jems)