Mahasiswa Prodi D4-Teknologi Perbenihan Sharing Motivasi dan Pengalaman Menjadi Mahasiswa Berprestasi

PS-TEKBEN (Jumat, 30/07/21). Webinar MAWAPRES yang diselenggarakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Polinela menghadirkan dua narasumber mahasiswa berprestasi untuk bincang hangat terkait prestasi yang mereka peroleh di kancah Nasional dan Internasional. Acara webinar dilaksanakan secara virtual melalui zoom meeting.

Mahasiswa tersebut adalah Watini Hefri Jayanti (Program Studi D4-Teknologi Perbenihan), dan Mega Ayu Kurnianti (Program studi Akutansi Perpajakan). Keduanya disamping berprestasi juga aktif dalam berorganisasi di lingkungan kampus Politeknik Negeri Lampung.

Pengalaman yang diperoleh oleh kedua Narasumber ini tak luput dari usaha dan kerja keras dalam memaksimalkan waktu kuliah dengan mengikuti kegiatan-kegiatan yang produktif dan bermanfaat, “selain itu rasa ingin tahu karena pernah mengikuti ajang Perlombaan Asia Youth Cultural Exposure 2019 di Malaysia membuat saya punya bekal untuk bisa mengikuti kegiatan-kegiatan Internasional selanjutnya” Ujar Watini selaku mahasiswa yang memperoleh prestasi Internasional.

Webinar ini diikuti oleh 103 peserta/partisipan dan mereka sangat antusias dalam berdiskusi. Dengan dipandu oleh moderator dari BEM Polinela yaitu Dahlia Fatiyana Putrid dan Gustika Barliana M, acara webinar berjalan lancar dan mendapat antusias peserta dari awal hingga akhir acara. Turut serta dalam membuka acara tersebut yaitu pembina BEM Polinela (Bapak Anung Wahyudi, Ph.D) dan Presiden Mahasiswa (Muhammad Fadil Akbar).

Watini Hefri Jayanti berbagi pengalaman dalam memperoleh Best Presentantion Asia Youth Cultural Exposure di Malaysia dan Menjadi Delegasi Shimposium Internasional di Johor Bahru Malaysia. Ia juga memberikan gambaran selama tinggal beberapa hari di Luar Negeri. “ Saat disana saya banyak sekali melihat perbedaan, mulai dari sistem pendidikannya, keadaan kotanya dll. “ ujar Watini.

Melalui webinar ini harapannya mampu mendorong semangat dan motivasi para mahasiswa untuk berprestasi, produktif, dan inspiratif.

You may also like...